Selasa, 13 September 2011

God's phone number

Ketika Anda memanggil, Tuhan pasti menjawab...
"Ini Aku" (Yesaya 58 :9)
Silahkan menggunakan NOMOR TELEPHONE DARURAT dibawah ini:

  • Saat berduka cita : Yohanes 1
  • Ketika dikecewakan sesama : Mazmur 27
  • Jika Anda ingin berbuah : Yohanes 15
  • Ketika Anda berdosa : Mazmur 51
  • Ketika Anda khawatir : Matius 6 : 19 - 34
  • Ketika Anda dalam bahaya : Mazmur 91
  • Ketika Tuhan terasa jauh : Mazmur 139
  • Ketika iman Anda perlu dikuatkan : Ibrani 11
  • Ketika Anda merasa sendiri dan takut : Mazmur 23
  • Ketika hidup Anda sedang dalam kepahitan : 1 Korintus 13
  • Untuk rahasia kebahagiaan Paulus : Kolose 3 : 12 - 17
  • Untuk arti kekristenan : 1 Korintus 5 : 15 - 19
  • Ketika Anda merasa kecewa dan ditinggalkan: Roma 8 : 31 - 39
  • Ketika Anda menginginkan kedamaian dan ketenangan; Matius 11 : 25 -30
  • Ketika dunia terlihat lebih besar dari Tuhan : Mazmur 90
  • Ketika Anda ingin jaminan kekristenan : Roma 8 : 1 - 30
  • Ketika Anda berangkat kerja atau bepergian : Mazmur 121
  • Untuk penemuan atau kesempatan besar : Yesaya 55
  • Ketika Anda membutuhkan keberanian untuk suatu tugas: Yosua 1
  • Supaya Anda dapat bergaul dengan baik terhadap sesama: Roma 12
  • Ketika Anda memikirkan kekayaan: Markus 10
  • Saat Anda mengalami depresi : Mazmur 27
  • Jika Anda kesulitan keuangan: Mazmur 37
  • Jika Anda kehilangan kepercayaan terhadap orang: 1 Korintus 13
  • Jika orang di sekitar kita tampak berlaku tidak baik: Yohanes 15
  • Jika Anda putus asa dengan pekerjaan: Mazmur 126
  • Ketika Anda menemukan dunia mengecil dan Anda merasa besar: Mazmur 19




Kamis, 02 Juni 2011

Stress & Depresi

Ketika kita merasa Stress dan Depresi,
ada tips dalam Firman Tuhan :

1. Datang kepada Tuhan
"Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu" (Mat 11 : 28)
"Aku tidak menyebut kamu lagi hamba, sebab hamba tidak tahu, apa yang diperbuat oleh tuannya, tetapi Aku menyebut kamu sahabat, karena Aku telah memberitahukan kepada kamu segala sesuatu yang telah Kudengar dari Bapa-Ku" (Yoh 15 : 15)

2. Alihkan pikiran kita
"Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu." (Fil 4 : 8)
"Kami mematahkan setiap siasat orang dan merubuhkan setiap kubu yang dibangun oleh keangkuhan manusia untuk menentang pengenalan akan Allah. Kami menawan segala pikiran dan menaklukkannya kepada Kristus" (2 Kor 10 : 5)

3. Belajar mengingat kebaikan Tuhan
"Mengapa engkau tertekan, hai jiwaku,
dan gelisah di dalam diriku?
Berharaplah kepada Allah!
Sebab aku akan bersyukur lagi kepada-Nya,
penolongku dan Allahku!" (maz 42 : 6)

4.Mulai mengucap syukur
"Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu" (1 Tes 5 : 18)

Ingatlah bahwa
Tuhan ijinkan masalah terjadi untuk kebaikan
"Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah" (Roma 8 : 28)

Pencobaan tidak melebihi kekuatan
"Pencobaan - pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya" (1 Kor 10 : 13)

Rabu, 01 Juni 2011

Harapan....

Terkadang kita bingung, kita kehilangan arah.
Terkadang kita merasa hidup bahkan tidak memberi pilihan bagi kita.
Mari kita melihat dalam hati,
kita Percaya pada Tuhan
Percaya pada Yesus, Percaya janjiNya
Berikut ini adalah ayat2 yang memberi kita harapan
bahwa hidup ini dan kita sendiri sangat berarti,
kita hanya perlu BERHARAP dan PERCAYA.

"Apa yang tidak pernah dilihat oleh mata,
dan tidak pernah didengar oleh telinga,
dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia;
semua yang disediakan Allah untuk mereka yang mengasihi Dia"
(1 Korintus 2 : 9)

"Sebab rancanganKu bukanlah rancanganmu
dan jalanmu bukanlah jalan-Ku"
(Yesaya 55 : 8)

"Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu,
demikianlah firman Tuhan,
yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan,
untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan"
(Yeremia 29 : 11)

Selasa, 12 Mei 2009

kisah 5 kata

Alkisah di suatu pulau kecil, tinggallah benda abstrak. Ada Cinta, Kekayaan, Kecantikan, Kegembiraan, Kesedihan dan sebagainya. Pada awalnya mereka hidup bersama-sama dengan aman dan saling memerlukan. Namun pada suatu hari, badai datang menghempas pulau kecil itu dan air laut tiba-tiba bergelombang dan menimbulkan ombak yang sangat besar dan akan menenggelamkan pulau itu. Semua penghuni di pulau itu segera berusaha menyelamatkan diri.

Cinta sangat bimbang kerana ia tidak pandai berenang dan tidak memiliki perahu. Ia berdiri di tepi pantai untuk meminta bantuan. Sementara itu air semakin naik membasahi kaki Cinta. Tidak lama kemudian kelihatan Kekayaan sedang mengayuh perahu.
"Kekayaan! Kekayaan! Tolonglah aku!?"teriak Cinta.
Dengan segera Kekayaan pun menjawab, "Ohh! Maafkan aku Cinta?" kata Kekayaan. "Perahuku telah penuh dengan semua hartaku. Aku tak dapat membawamu bersama, nanti perahu ini akan tenggelam. Lagi pun tak ada ruang lagi untuk kau di perahuku ini."
Cinta amat sedih sekali, namun kemudiannya dia melihat Kegembiraan melintasi di depannya dengan sebuah perahu.
"Kegembiraan! Tolonglah aku!"teriak Cinta. Oleh kerana Kegembiraan terlalu gembira karena dia telah menjumpai sebuah perahu, dia langsung tidak mendengar teriakan Cinta.
Air semakin meninggi membasahi Cinta sampai ke paras pinggang dan Cinta semakin panik. Tidak lama selepas itu, lalulah Kecantikan di depannya.
"Kecantikan! Bawalah aku bersamamu!"teriak Cinta
"Wah, Cinta kamu sudah basah dan kotor. Aku tak boleh membawamu bersama. Nanti kau akan mengotorkan perahuku yang indah ini." sahut Kecantikan. Cinta amat sedih mendengarnya. Cinta mula menangis terisak-isak.
"Apa kesalahanku, mengapa semua orang tidak mempedulikan aku?" rintihnya sayu.
Ketika Cinta sedang menangis, lalulah pulak Kesedihan dengan perahunya.
"Ohh, Kesedihan, bawalah aku bersamamu,"kata Cinta.
"Maaf, Cinta. Aku sedang bersedih dan aku ingin bersendirian" kata Kesedihan sambil terus mendayung perahunya.
Cinta sudah mula putus asa. Air semakin naik dan akan menenggelamkannya. Cinta terus berharap agar dirinya akan diselamatkan orang. Dia berdoa kepada Tuhan.
"Oh Tuhan tolonglah aku, apa akan terjadi pada dunia tanpa aku, tanpa Cinta?"
Pada saat yang kritikal itu, tiba-tiba terdengar suara memanggilnya,
"Cinta! Mari cepat naik ke perahuku!"
Cinta menoleh ke arah suara itu dan melihat seorang tua berjanggut panjang memutih sedang mendayung perahunya. Cinta pun naik ke perahu itu, tepat sebelum air menenggelamkannya.
Kemudian setibanya di pulau yang berhampiran, orang tua itu menurunkan Cinta dan segera meninggalkan pulau itu. Pada ketika itulah, baru Cinta sedar bahawa dia tidak mengetahui siapakah gerangan orang tua itu yang baik hati dan telah menyelamatkannya itu. Cinta segera bertanya kepada seorang penduduk tua di pulau itu, siapa sebenarnya orang itu.
"Oh, orang tua tadi? Dia ialah Waktu!" kata orang itu.
Cinta pun bertanya lagi.
"Tapi mengapakah dia menyelamatkan aku? Aku tak kenal dia. Sedangkan kawan-kawan yang mengenaliku langsung tidak mahu menolongku,"tanya Cinta kehairanan.
"Sebab, hanya Waktulah yang tahu betapa berharganya Cinta itu" kata orang itu. Setelah itu fahamlah Cinta akan kepentingannya di dunia ini.

Moral:
Adakah CINTA perlukan KEKAYAAN, KECANTIKAN, KESEDIHAN dan KEGEMBIRAAN?

Senin, 11 Mei 2009

cinta teman *funny*

Mereka telah saling mengenal sejak bersekolah dan sejak menjadi sahabat baik. Mereka berbagi semua dan apapun juga dan menghabiskan banyak waktu bersama dalam dan setelah sekolah. Tetapi hubungan mereka tidak berkembang namun hanyalah sebatas teman. Siti menyimpan rahasia, kekagumannya dan cintanya kepada Imam . Dia memiliki alasan tersendiri untuk menyimpan hal itu sendiri.

TAKUT! Takut akan penolakan, takut jika Imam tidak merasakan hal yang sama,takut kalau Imam tidak menerimanya sebagai temannya lagi,takut kehilangan seseorang yang dia merasa nyaman bersamanya. Setidaknya jika dia tetap menjaga perasaannya, dia mungkin masih bisa bersama Imam dan dengan harapan, bahwa Imam lah yang akan mengatakan bagaimana perasaannya kepada Siti.

Waktu terus berjalan dan sekolah telah bubar. Imam dan Siti pergi ke arah yang berlainan. Imam melanjutkan studinya ke keluar negeri,sedangkan Siti mendapatkan pekerjaan. Mereka tetap saling berhubungan, dengan surat,saling mengirimkan foto masing-masing dan saling mengirimkan hadiah. Siti merindukan Imam akan kembali. Dia telah memutuskan bahwa dia memiliki kekuatan untuk mengatakan kepada Imam bagaimana perasaan cintanya, jika Imam kembali.

Dan tiba-tiba, surat dari Imam terhenti. Siti menulis kepadanya, tetapi tidak ada jawaban.

di mana dia? Apa yang terjadi? Banyak pertanyaan yang ada di kepalanya.Dua tahun berlalu dan Siti tetap berharap bahwa Imam akan kembali atau setidaknya mengiriminya surat.Dan doanya terkabul.

Dia menerima surat dari Imam , mengatakan�! � Siti, aku punya kejutan untukmu�temui aku di bandara pukul 7 malam. Aku tidak kuat menunggu untuk menemuimu lagi. Cinta dan cium Imam�

Siti berbunga-bunga. Cinta dan cium, berarti banyak bagi seorang wanita yang belum merasakan cinta sebelumnya. Dia begitu gembira atas kata-kata itu.

Ketika harinya telah tiba, Siti menunggu dengan cemas. Dia memakai pakaian terbaiknya dan berusaha terlihat secantik mungkin. Dia mencari Imam kesana kemari. Tetapi tidak dilihatnya Imam . Kemudian datang seorang wanita dengan pakaian ketat berwarna biru yang seksi.

Dia begitu perhatian melihat Siti, �Hai! Aku Angie, temannya Imam.Kamu Siti?� tanyanya. Siti menganggukkan kepala. �Maaf, aku punya kabar buruk bagimu. Imam tidak akan datang. Dia tidak akan datang lagi,� kata wanita itu, sambil meletakkan tangannya di pundaknya Siti.

Siti tidak dapat mempercayai hal yang dia dengar!!! Apa yang telah terjadi?? Siti bingung, dia amat sangat khawatir sekali dan wajahnya menjadi pucat. �di mana Imam ? Apa yang terjadi padanya??? Katakan padaku�� Siti memohon kepada si wanita.

Si wanita melihat dengan cermat ke Siti dan dia menepuk pundak Siti dan mengatakan, �ALAMAK SITI� INI IKE IMAM�APAKAH IKE TERLIHAT CANTIK SEKARANG? AIH�.AIH��YEY NGGAK BISA NGENALIN IKE LAGI YAH??? IHHH�SEBEL DEH�..!!!�

Sabtu, 10 Januari 2009

Archimedes dan Newton tak akan mengerti
Medan magnet yang berinduksi di antara kita

Einstein dan Edison tak sanggup merumuskan E=mc2
Ah tak sebanding dengan momen cintaku

Pertama kali bayangmu jatuh tepat di fokus hatiku
Nyata, tegak, diperbesar dengan kekuatan lensa maksimum
Bagai tetes minyak milikan jatuh di ruang hampa
Cintaku lebih besar dari bilangan avogadro…

Walau jarak kita bagai matahari dan Pluto saat aphelium
Amplitudo gelombang hatimu berinterfensi dengan hatiku
Seindah gerak harmonik sempurna tanpa gaya pemulih
Bagai kopel gaya dengan kecepatan angular yang tak terbatas

Energi mekanik cintaku tak terbendung oleh friksi
Energi potensial cintaku tak terpengaruh oleh tetapan gaya
Energi kinetik cintaku = mv2
Bahkan hukum kekekalan energi tak dapat menandingi
hukum kekekalan di antara kita

Lihat hukum cinta kita
Momen cintaku tegak lurus dengan momen cintamu
Menjadikan cinta kita sebagai titik ekuilibrium yang
sempurna Dengan inersia tak terhingga
Takkan tergoyahkan impuls atau momentum gaya
Inilah resultan momentum cinta kita